Analisis Biaya Transportasi Dalam Pengiriman Barang Pada PT. Schenker Petrolog Utama Jakarta
DOI:
https://doi.org/10.58457/akuntansi.v15i1.2322Keywords:
Biaya transportasi, Pengiriman barangAbstract
PT. Schenker Petrolog Utama adalah perusahaan PMA yang kantor pusatnya berada di Jakarta, bermula sebagai freight forwarder. Oleh sebab itu perusahaan pengiriman barang memerlukan pengelolaan yang baik dimaksudkan untuk mengurangi biaya yang diperlukan, salah satunya yaitu proses pengiriman barang adalah biaya transportasi. Jika perusahaan dapat memperhitungkan atau menentukan biaya transportasi dengan tepat maka perusahaan dapat meningkatan laba perusahaan serta menghemat pengeluaran biaya transportasi yang diperlukan. Penelitian ini untuk mengetahui apakah model transportasi dapat meminimumkan biaya pengiriman barang pada PT. Schenker Petrolog Utama dengan menggunakan metode North West Corner (NWC) dan Least Cost. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dengan Teknik analisis deskriptif yang digunakan untuk menilai suatu data. Dari perhitungan yang telah dilakukan, maka diperoleh metode Least Cost lebih baik digunakan, karena biaya optimal yang diperoleh lebih kecil dari pada metode NWC. Metode Least Cost sebesar Rp. 5.591.724 sedangkan metode NWC sebesar Rp. 6.324.972.