Analisis Biaya Transportasi atas Distribusi Barang Waserda Pada KPSBU Lembang

Authors

  • Diana Maryana Universitas Logistik Bisnis Internasional
  • Sabila Putri Nyleptha B Universitas Logistik dan Bisnis Internasional

DOI:

https://doi.org/10.58457/akuntansi.v19i01.3751

Keywords:

Distribusi Barang Waserda, Biaya Transportasi

Abstract

KPSBU memberikan pelayanan kepada anggotanya, salah satu pelayanan yang tersedia adalah pelayanan kredit waserda dan telah menjadwalkan pengiriman barang waserda kepada anggotanya agar efektif dan efisien. Jika dilihat dari jadwalnya, biaya transportasi yang dikeluarkan untuk 1 kali perjalanan berbeda-beda. Untuk penelitian ini, jenis penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dan survei. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah metode analisis deskriptif kualitatif yang digunakan untuk mengetahui perbandingan biaya transportasi tertinggi dan terendah untuk truk L 300. Biaya transportasi tertinggi adalah jadwal distribusi barang waserda ke TPK Cibolang, Kampung Baru, dan Nyampai dengan biaya sebesar Rp 25.227.624 dan biaya transportasi terendah adalah jadwal distribusi barang waserda ke TPK Pasir Ipis dan Genteng dengan biaya sebesar Rp 24.064.824. Selisih antara biaya transportasi tertinggi dan terendah adalah Rp 1.182.800.

Downloads

Published

2024-05-31