Pro Mark https://ejurnal.ulbi.ac.id/index.php/promark <p>Jurnal Jurnal Bisnis dan Manajemen diterbitkan oleh Jurusan Manajemen Bisnis ULBI. Redaksi mengundang para professional di dunia Industri, pendidikan dan peneliti untuk menuliskan hasil karya ilmiah dan pengalaman praktis di lapangan terkait implementasi manajemen, pemasaran, <em>logistics,</em> <em>supply chain, dll</em>. Jurnal Bisnis dan Manajemen diterbitkan 2 kali dalam satu tahun pada bulan Maret dan September.</p> en-US Pro Mark 2087-3077 Peran Komunikasi Pemasaran dalam Meningkatkan Kepatuhan Peserta Pekerja Penerima Upah (PPU) di BPJS Kesehatan Kedeputian Wilayah V Kota Bandung https://ejurnal.ulbi.ac.id/index.php/promark/article/view/4726 <p>Penelitian ini bertujuan mengetahui penilaian responden terhadap komunikasi pemasaran dan kepatuhan peserta Pekerja Penerima Upah (PPU) BPJS Kesehatan di Kedeputian Wilayah V Kota Bandung serta menganalisis pengaruh komunikasi pemasaran terhadap kepatuhan. Metode yang digunakan adalah kuantitatif eksplanatori dengan 100 responden yang dipilih melalui rumus Slovin. Data diperoleh melalui kuesioner skala Likert dan dianalisis menggunakan uji validitas, reliabilitas, regresi linear sederhana, serta uji hipotesis. Hasil menunjukkan komunikasi pemasaran berada pada kategori baik (rata-rata 3,97) dan kepatuhan peserta juga baik (rata-rata 4,03). Analisis regresi mengindikasikan pengaruh positif signifikan komunikasi pemasaran terhadap kepatuhan (r = 0,702; kontribusi 49,2%). Peningkatan kualitas komunikasi pemasaran, khususnya pada frekuensi informasi dan kesesuaian saluran, terbukti berperan penting dalam meningkatkan kepatuhan peserta.</p> Panggih Rahardjo Gugum Gumilang Wirakanda Helen Nur'aini Copyright (c) 2026 Pro Mark 2026-01-27 2026-01-27 16 01 1 6 Pengaruh Inovasi Teknologi Single Lane Free Flow (SLFF) terhadap Brand Image pada PT Jasa Marga https://ejurnal.ulbi.ac.id/index.php/promark/article/view/4725 <p>Penelitian ini didasarkan oleh meningkatnya volume kendaraan yang kerap menimbulkan kemacetan di gerbang tol akibat proses pembayaran yang masih membutuhkan waktu. Tujuan dari penelitian untuk menganalisis pengaruh inovasi teknologi <em>Single Lane Free Flow (SLFF)</em> terhadap <em>brand image</em> PT Jasa Marga. Penelitian dilakukan melalui metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif, asosiatif kausalitas. Data dikumpulkan melalui kuesioner dengan teknik <em>simple random sampling, </em>melibatkan 100 responden dari total pengguna jalan tol sebanyak 69,193 kendaraan per hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penilaian responden terhadap inovasi teknologi <em>SLFF</em> yang dilakukan oleh PT Jasa Marga dinilai baik dengan skor rata-rata 4,08, terutama dalam aspek aksesibilitas. Penilaian responden terhadap <em>brand image </em>PT Jasa Marga dinilai baik dengan skor rata-rata 4,23 khususnya pada aspek identitas merek. Sementara itu, implementasi inovasi teknologi <em>SLFF</em> memberikan kontribusi sebesar 45,2% terhadap <em>brand image </em>PT Jasa Marga. Penelitian ini dapat disimpulkan oleh hasil uji hipotesis yang menyatakan bahwa implementasi inovasi teknologi <em>SLFF</em> berpengaruh signifikan terhadap <em>brand image </em>PT Jasa Marga<em>.</em>Disarankan bagi PT Jasa Marga untuk mengoptimalkan efektivitas penyampaian informasi mengenai sistem <em>SLFF, </em>meningkatkan keandalan sistem, serta terus mengembangkan dan menyempurnakan implementasi teknologi <em>SLFF</em>.</p> Tia Setiani Rachmat Tri Yuli Yanto Wina Marliana Copyright (c) 2026 Pro Mark 2026-01-27 2026-01-27 16 01 7 17 Pemanfaatan Media Sosial Instagram untuk Meningkatkan Brand Awareness Pada Citarum Hotel https://ejurnal.ulbi.ac.id/index.php/promark/article/view/4727 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pemanfaatan media sosial Instagram dalam meningkatkan kesadaran merek pada Citarum Hotel. dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, penelitian ini mengesplorasi strategi pemasaran digital&nbsp; yang diterapkan oleh Citarum Hotel serta persepsi konsumen terhadap konten yang diunggah di platform tersebut. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan pihak manajemen hotel dan konsumen, serta observasi konten Instagram. Hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan konten visual yang menarik, seperti foto dan reels, serta interaksi aktif dengan pengguna, berkontribusi signifikan dalam meningkatkan <em>Brand Awareness</em> Citarum Hotel. Konsumen merasa lebih informatif dan inspiratif terhadap layanan hotel melalui konten yang disajikan, yang pada gilirannya meningkatkan Keputusan mereka untuk memilih Citarum Hotel sebagai pilihan menginap. Saran untuk pengembangan strategi mencakup konsistensi dalam pembuatan konten dan kolaborasi&nbsp; dengan <em>influencer</em> lokal untuk memperluas jangkauan audiens.</p> Bheben Oscar Suci Fika Widyana Alyaa Aflah Zulfaa Copyright (c) 2026 Pro Mark 2026-01-27 2026-01-27 16 01 18 29 Peningkatan Brand Awarness melalui Content Marketing di Instagram Jasa Event Organizer Auliacorp https://ejurnal.ulbi.ac.id/index.php/promark/article/view/4728 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh <em>content marketing</em> di instagram terhadap <em>brand awareness</em> jasa <em>event organizer</em> Auliacorp. Instagram sebagai media sosial berbasis <em>visual</em>, memiliki kapasitas untuk meningkatkan kesadaran merek melalui konten yang menarik, informatif dan relevan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada 100 responden yang telah ditentukan dengan rumus slovin yang mewakili total populasi sebesar 3.187 pengikut instagram Auliacorp. Analisis data dalam penelitian ini dengan menggunakan analisis regresi linier sederhana. Hasil dari analisis regresi linier sederhana sebesar 64,2% menunjukkan bahwa <em>content marketing</em> berpengaruh positif signifikan terhadap <em>brand awareness.</em></p> Suci Fika Widyana Bheben Oscar Aida Fatya Nursukma Copyright (c) 2026 Pro Mark 2026-01-27 2026-01-27 16 01 30 38 Peranan Promosi Media Sosial Instagram dalam Meningkatkan Brand Awareness di Hotel Savoy Homann https://ejurnal.ulbi.ac.id/index.php/promark/article/view/4729 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran promosi media sosial Instagram dalam meningkatkan <em>brand awareness</em> di Hotel Savoy Homann. Permasalahan utama yang dikaji adalah sejauh mana promosi melalui Instagram berkontribusi terhadap peningkatan <em>brand awareness</em> konsumen. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif-asosiatif-kausal. Sebanyak 100 responden dipilih dari populasi 24.359 pengikut Instagram dengan teknik <em>purposive</em> (<em>judgmental</em>) sampling dan tingkat kesalahan 10%. Data dikumpulkan melalui kuesioner, dengan teknik analisis yang meliputi analisis deskriptif serta analisis asosiatif-kausal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsumen memiliki persepsi positif terhadap kegiatan promosi Instagram Hotel Savoy Homann. Selain itu, analisis asosiatif-kausal mengindikasikan bahwa promosi Instagram memiliki korelasi sebesar 70,5% dengan <em>brand awareness</em> dan memberikan kontribusi sebesar 49,8% terhadap peningkatannya. Uji hipotesis mengonfirmasi bahwa promosi media sosial Instagram berperan signifikan dalam meningkatkan <em>brand awareness</em> di Hotel Savoy Homann.</p> Rachmat Tri Yuli Yanto Tia Setiani Clara Azzahra Copyright (c) 2026 Pro Mark 2026-01-27 2026-01-27 16 01 39 45 Prodi S1 Manajemen Logistik di Mata Konsumen https://ejurnal.ulbi.ac.id/index.php/promark/article/view/4730 <p>Perkembangan sektor logistik yang pesat, ditandai oleh integrasi supply chain, penerapan digital logistics, serta meningkatnya kebutuhan sistem distribusi yang efisien, telah meningkatkan persaingan antar perguruan tinggi swasta yang menawarkan program studi di bidang logistik. Dalam kondisi tersebut, program studi perlu diposisikan dan dikelola sebagai produk jasa pendidikan yang kompetitif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sikap konsumen terhadap Program Studi S1 Manajemen Logistik di Universitas Logistik dan Bisnis Internasional (ULBI) Bandung menggunakan model sikap tiga komponen, yaitu kognitif, afektif, dan konatif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan pengumpulan data melalui kuesioner terstruktur kepada 35 calon mahasiswa dan mahasiswa baru Prodi S1 Manajemen Logistik ULBI. Instrumen penelitian terdiri atas 15 pernyataan skala Likert dan telah diuji validitas serta reliabilitasnya. Analisis data dilakukan melalui uji korelasi Pearson, Cronbach’s Alpha, dan statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sikap konsumen terhadap Program Studi S1 Manajemen Logistik ULBI Bandung berada pada kategori tinggi pada seluruh dimensi sikap, dengan dimensi afektif sebagai dimensi paling dominan. Temuan ini menunjukkan bahwa faktor emosional dan citra program studi memainkan peran penting dalam membentuk sikap calon mahasiswa, yang diperkuat oleh persepsi kualitas akademik dan prospek karier lulusan.</p> Nur Aziz Sugiharto Copyright (c) 2026 Pro Mark 2026-01-27 2026-01-27 16 01 46 51 Perancangan Video Pendek (PVP) Promosi Universitas Logistik dan Bisnis Internasional Berbasis Artificial Intellegence (AI) https://ejurnal.ulbi.ac.id/index.php/promark/article/view/4731 <p><em>Global promotion is a key marketing strategy aimed at introducing products or services to international markets with the primary goal of enhancing visibility, expanding sales, and building a strong brand image on a global scale. As globalization continues to advance, global promotion has become increasingly essential for companies worldwide to succeed in international markets. A major initiative undertaken by the Indonesian government, such as Ekraf Hunt 2025 organized by the Ministry of Tourism and Creative Economy (Kemenparekraf), aims to promote Indonesia’s Intellectual Property (IP) through video media and introduce Indonesian culture to the global market. Moreover, Indonesia’s participation in the 2025 Cannes Film Festival will provide an opportunity to promote the Indonesian film industry internationally. The rapid rise of social media platforms such as TikTok, Instagram Reels, and YouTube Shorts makes short videos an effective means of reaching international audiences, especially the younger generation who increasingly rely on digital media for information. Amid ongoing digital transformation, artificial intelligence (AI) technology plays an increasingly significant role in media production, including promotional videos. AI can optimize the creative process, generating engaging and high-quality video content more efficiently. In this context, the International Logistics and Business University (ULBI) utilizes AI to create innovative, effective, and technologically advanced promotional media strategies. ULBI leverages social media platforms to distribute content related to academic information and student admissions, but it needs to apply a more creative approach and use cutting-edge technology to capture a wider audience's attention.Therefore, this study aims to design AI-based short videos to be used as a social media promotion strategy for ULBI to enhance the image and appeal of the institution. </em></p> Gugum Gumilang Wirakanda Panggih Rahardjo Yudha Nugraha Copyright (c) 2026 Pro Mark 2026-01-27 2026-01-27 16 01 52 60 Pengaruh Sales Promotion terhadap Perilaku Impulsive Buying Produk Fashion di Shopee https://ejurnal.ulbi.ac.id/index.php/promark/article/view/4732 <p>Perkembangan teknologi digital telah mendorong pertumbuhan pesat e-commerce di Indonesia, dengan Shopee sebagai salah satu platform terdepan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh sales promotion terhadap perilaku impulsive buying konsumen pada produk fashion di Shopee. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada konsumen yang pernah membeli produk fashion di Shopee, dan dianalisis menggunakan regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi promosi penjualan seperti diskon, cashback, voucher gratis ongkir, dan flash sale secara signifikan memengaruhi perilaku pembelian impulsif. Faktor utama yang mendorong perilaku ini adalah urgensi waktu, fear of missing out (FOMO), dan daya tarik visual produk. Selain itu, notifikasi promosi yang terus-menerus dari aplikasi Shopee mendorong konsumen melakukan pembelian spontan tanpa perencanaan. Penelitian ini memberikan kontribusi teoretis dalam pengembangan ilmu pemasaran digital dan kontribusi praktis bagi pelaku bisnis fashion online dalam merancang strategi promosi yang efektif dan etis, serta membantu konsumen untuk lebih bijak dalam pengambilan keputusan pembelian</p> Angga Dewi Anggraeni Riswanda Lumbanraja Copyright (c) 2026 Pro Mark 2026-01-27 2026-01-27 16 01 61 64