Rancang Bangun E –Commerce Untuk Segmen Usaha Mikro Kecil (Umk) Pada Jaja Store

Authors

  • Marwanto Rahmatuloh
  • Jasman Jafar

Keywords:

E-commerce, Internet, Pemesanan, Pembayaran, Transaksi

Abstract

Internet telah memberikan banyak kemudahan bagi penggunanya untuk mengakses informasi, sehingga menuntut semua orang untuk lebih kreatif dalam menciptakan sesuatu yang berguna. Pemanfaatan teknologi hampir dibutuhkan dalam semua aspek, salah satunya dalam bidang perdagangan. Lalu muncul perdagangan dengan internet sebagai sarana utama, yaitu e-commerce. E-commerce merupakan suatu kontak transaksi perdagangan antara penjual dan pembeli dengan menggunakan media internet. Ada beberapa masalah yang dihadapi perusahaan yaitu sistem informasi yang berjalan masih sulit, lambat dan tidak praktis untuk mengatasi pelanggan dalam melakukan proses pemesanan barang, dan proses transaksi pembayarannya yang masih manual. Jadi, salah satu solusi adalah dengan menggunakan e-commerce untuk mengatasi proses pemesanan barang agar mekanisme sistem informasi menjadi lebih mudah dan proses transaksi dengan pelanggan lebih efisien karena bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja.

Published

2018-08-31