Penentuan Digital Distribution Channel Jasa Penginapan Wisma Dalam Menunjang Kepariwisataan Kota Bandung
DOI:
https://doi.org/10.46369/logistik.v9i02.670Abstract
Kota Bandung dinobatkan sebagai tujuan wisata paling favorit di Asia Tenggara pada tahun 2015 oleh CNN Indonesia. Sebagai salah satu kota wisata, akomodasi di Bandung secara otomatis meningkat sebesar 5,78% per tahun dari tahun 2009. Wisma sebagai salah satu pilihan akomodasi bagi wisatawan dalam industri pariwisata. Pemesanan wisma dapat dilakukan secara langsung dan tidak langsung. Reservasi online dapat dilakukan melalui Virtual Hotel Operator (VHO) yang kini sedang marak hadir di Indonesia seperti VHO, Airy Rooms, Nida Rooms, dan Zen Rooms. Media online yang digunakan untuk mendistribusikan produk dapat disebut distribusi digital. Untuk mengetahui penentuan saluran distribusi digital yang dibutuhkan oleh pemilik properti wisma, maka penelitian ini membahas mengenai kualitas dari e-Service website program VHO; dan hubungan antara e-Service Quality terhadap loyalitas pelanggan baik secara parsial maupun simultan. Penelitian deskriptif berfungsi untuk menjawab kualitas dari e-Service website VHO. Sedangkan penelitian eksplanatori merupakan penelitian yang bermaksud menjelaskan kedudukan variabel-variabel yang diteliti serta hubungan antara satu variabel dengan yang lain. Kuesioner disebarkan kepada 130 konsumen yang pernah melakukan pembelian di VHO dan mengerti teknologi internet. Terdapat dua variabel dalam penelitian ini, yaitu variabel E Service Quality yang terdiri dari Kualitas informasi(X1), keamanan(X2), fungsi web(X3), customer services(X4), dan respon(X5) dan Loyalitas Pelanggan (Y). Berdasarkan nilai signifikansi yang telah didapatkan, VHO RedDoorz memiliki empat tanggapan positif dari konsumen pada variabel E Service Quality untuk Keamanan, Fungsi web, Customer Service, dan Respon. Dapat disimpulkan bahwa RedDoorz bisa menjadi pilihan untuk pemilik properti dalam melakukan distribusi digital.