Kepuasan Pengguna Jasa Trucking PT Iron Bird Logistics Menggunakan Metode IPA

Authors

  • Eduard Sondakh Politeknik Pos Indonesia
  • Fatkia Hanum Rosyida Politeknik Pos Indonesia

Keywords:

Kepuasan Pelanggan, Kualitas Layanan, Importance Performance Analysis

Abstract

Kepuasan pelanggan merupakan salah satu faktor yang harus diperhatikan perusahaan karena pelanggan merupakan aset penting. Oleh karena itu perusahaan harus terus melakukan perbaikan kualitas jasa/produk agar dapat memenuhi harapan pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan pelanggan PT Iron Bird Logistics serta mengetahui perbaikan apa saja yang harus dilakukan untuk dapat memenuhi harapan pelanggan dengan menggunakan metode Importance Performance Analysis (IPA). Metode ini merupakan metode yang memiliki fungsi utama untuk menampilkan informasi tentang atribut-atribut pelayanan yang menurut konsumen sangat mempengaruhi kepuasan mereka, dan kemudian penyedia jasa secara langsung dapat melakukan perbaikan pada atribut dengan tingkat kepuasan rendah. Pada penelitian ini yang termasuk ke dalam kuadran A adalah atribut-atribut yang sangat perlu diperbaiki. Adapun atribut yang masuk ke dalam kuadran A adalah perusahaan dapat dipercaya dan diandalkan dalam menangani masalah pelanggan, truk datang sesuai waktu yang telah dijanjikan, kecepatan pemroresan, pelayanan yang cepat dan tanggap, sopir yang dapat dipercaya, muatan tidak mengalami kerusakan, muatan tidak mengalami kehilangan, petugas selalu memberikan informasi pada saat proses trucking dan ketepatan penagihan invoice.

References

Adisasmita, R. (2010). Dasar-dasar Ekonomi Transportasi. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Ghozali, I. (2017). Aplikasi Analisis Multivariete Dengan Program IBM SPSS 23 edisi 8. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponerego.

Riyanto, A. (2011). Pengolahan Data dan Analisis Data Kesehatan; Dilengkapi Uji Validitas dan Reabilitas Serta Aplikasi Program SPSS. Cimahi: Nuha Medika.

Pujihastuti, I. (2010). Prinsip Penulisan Kuesioner Penelitian. Agrobisnis dan Pengembangan wilayah Vol.2, 43-56.

Wiyono, G. (2011). Merancang Penelitian Bisnis Dengan Alat Analisis SPSS dan SmartPLS. Yogyakarta: STIM YKPN Yogyakarta.

Downloads

Published

2020-11-30